Hai guys, sudah bosan dengan minuman yang itu-itu aja?
Butuh minuman dengan sensasi baru dan menyegarkan? Recomended banget nih
minuman yang satu ini perlu kalian coba. Minuman ini bernama Mojito Top. Mojito Top pada awalnya
adalah sebuah minuman beralkohol khas Kuba dengan mama mojito. Di Kuba sendiri
biasanya sebuah mojito dibuat dari lima bahan yaitu
rum putih, gula (biasanya gula tebu), limun, air soda, dan daun mint. Kombinasi
antara rasa manis, limun yang segar dan mint digunakan
untuk menutupi rum yang efeknya keras. Dengan itu minuman ini sangat populer
sebagai minuman musim panas di Dunia Barat. Hal inilah yang menginspirasi salah satu
penjual di Wisata Kuliner untuk menjual mojito dengan nama Mojito Top. Kalian
gak usah khawatir karena di Indonesia khususnya di Sukabumi yang mayoritasnya
muslim, maka minuman ini tidak menggunakan rum sebagai bahan untuk membuat
mojito. Mojito Top adalah sebuah minuman unik dengan sensasi rasa dan kesegaran
yang sangat cocok dijadikan sebagai pelepas dahaga. Dalam membuat Mojito Top, air perasan limun ditambahkan dengan gula dan daun
mint. Campuran ini lalu dilumatkan secara halus dengan sebuah pelumat. Daun
mint hanya boleh memar sedikit untuk mengeluarkan minyaknya dan tidak boleh
diiris kecil-kecil. Kemudian minuman ini diaduk sedikit untuk melarutkan gula dan mengangkat
potongan daun mint dari dasar gelas supaya lebih asri. Kemudian minuman ini ditambah es batu dan
air soda. Daun mint dan sepotong limun dipakai untuk menghias gelasnya agar terlihat lebih cantik dan
menarik. Tidak hanya itu loh guys, selain Mojito Top clasic seperti tadi di
sini kalian juga bisa merasakan Mojito Top dengan berbagai varian rasa. Ada
rasa yang ditambahi dengan potongan buah-buahan seperti lechi, strawbery, kiwi,
mangga, anggur dan juga ada yang dicampur dengan racikan minuman yang lain yang
lebih bersensasi. Pokoknya kalian gak akan nyesel deh
minum minuman ini, buat kalian yang mau mencoba silahkan aja datang ke Wisata
Kuliner di Toserba Selamat yang mulai buka pada sore sampai malam hari.
Harganya pun cukup terjangkau, kalian hanya cukup merogok kocek sebesar Rp.
15.000,00 saja kalian sudah dapat merasakan sensasi luar biasa dari minuman
ini. Selamat mencoba guys...(Resta M.S)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar